Saturday, October 4, 2014

Es Pisang Ijo Makanan Khas Makassar

Es Pisang Ijo Makanan Khas Makassar









NAMA : ADAMS MAHENDRA D.
NO       : 01
KELAS : X MIA 3



Pisang Ijo merupakan makanan khas orang makassar. menu ini umum ditemukan di makassar pada saat bulan ramadhan. . makanan ini adalah mirip dengan salah satu menu makanan lain di makassar, yaitu pallu butung, bedanya klo pallu butung pisangnya  ngk ditutupi dengan  kulit tepung  yang berwarna hijau . walaupun kedua menu ini sama -sama berbahan dasar pisang.
Pisang ijo atau Es pisang ijo, adalah sejenis makanan khas di Sulawesi Selatan, utamanya di kota Makassar yang terbuat dari bahan utama berupa pisang ijo. Pisang ijo berupa pisang yang dibalut dengan adonan tepung yang berwarna hijau dan cara memasaknya dengan mengkukus di sebuah dandang. Tepung berwarna dibuat dari tepung, air, pewarna hijau atau air daun suji dan air daun pandan. Minuman ini biasanya disajikan dalam keaadaan dingin dan enak diminum saat siang hari dimana hawanya sangat panas. Minuman ini disajikan dikemasan berupa mangkok, harganya juga terjangkau sekali dijamin bikin ketagihan dan menyegarkan.


adapun cara membuat pisang ijo sebagai berikut :

_________________________

Bahan-Bahan :
40 gram tepung beras
1/2 sendok teh garam
300 ml air
100 ml air daun suji
3 tetes pewarna hijau
175 gram tepung beras
5 buah pisang raja yang tua
es serut
sirup merah (rasa pisang ambon)
650 ml santan(bahan saus)
50 gram tepungh terigu(bahan saus)
75 gram gula pasir(bahan saus)
1 lembar daun pandan(bahan saus)
1/4 sendok teh garam(bahan saus

10 sendok teh kacang tanah sangrai yang sudah digiling kasar

____________________________
Cara Mengolah :
1. Aduk tepung beras, garam, air, air daun suji, pewarna hijau lalu rebus
sambil diaduk sampai mendidih, angkat.
2. Tambahkan tepung beras, aduk rata lalu aduk lagi sampai kalis(tidak
lengket). Tipiskan adonan, balutkan pada pisang hingga tertutup.
3. Kukus pisang selama 20 menit. Angkat dan sisihkan.
4. Rebus bahan saus sampai mendidih, angkat lalu dinginkan.
5. Potong-potong pisang hijau, tuangkan saus, es serut, dan sirup merah.


6. taburkan kacang tanah yang telah digiling kasar.

No comments:

Post a Comment